5 Cara Bagaimana Mendekor Kamar Kecil Agar Lebih Menarik

store.kintakun-bedcover.co.id – Banyak yang bertanya-tanya bagaimana mendekor kamar kecil supaya tampak lebih menarik. Sebenarnya tidak terlalu sulit kok untuk melakukannya. Yang perlu kamu lakukan adalah cukup mengeksplor setiap sudut yang ada di kamar dan mendekornya dengan baik. Nah, agar kamar kamu tetap terlihat menarik, 5 ide berikut ini bisa kamu ikuti dalam mendekor kamar berukuran kecil :

  1. Manfaatkan Warna Dominan Putih

Warna putih dipercaya bisa membuat ruangan terlihat lebih besar dari aslinya. Tidak hanya mengecat kamar dengan warna putih saja, kamu juga dapat menggunakan berbagai perabotan yang didominasi warna putih untuk disimpan di dalam kamar. Beberapa benda yang bisa kamu perhatikan warnanya di antaranya adalah sprei, tirai, dinding, serta perabotan.

Foto: pinterest

 

  1. Aplikasikan Wall Decor Pada Dinding Kamar

Mengaplikasikan wall decor merupakan salah satu cara bagaimana mendekor kamar kecil agar tampak lebih menarik. Kamu dapat menyematkan wall decor berupa painting art, macrame, atau menempel foto-foto yang sudah dipigura pada dinding kamar. Pemasangan wall decor secara tidak langsung akan mengalihkan kesan kamar yang sempit menjadi lebih hidup dan berwarna.

Foto: pinterest

 

  1. Gunakan Peralatan Multifungsi

Trik bagaimana mendekor kamar kecil yang kerap dilakukan adalah dengan menggunakan perabotan multifungsi. Contoh yang cukup banyak digunakan adalah ranjang yang sudah menyatu dengan laci. Laci yang terdapat di bagian bawah ranjang itu nantinya bisa kamu manfaatkan untuk menyimpan pakaian atau barang-barang lain.

Adapun perabotan multifungsi lain yang biasa digunakan adalah tempat tidur lipat yang menyatu pada dinding. Dengan adanya perabotan multifungsi ini, kamu setidaknya bisa menghemat space dalam kamar mungilmu.

  1. Atur Ambalan Secara Memanjang

Ambalan akan sangat bermanfaat bagi kamar tidur yang kecil. Selain dapat menambah unsur estetika, perabotan yang satu ini juga dapat dijadikan sebagai tempat untuk menyimpan benda-benda berukuran kecil di kamar. Untuk mempercantik kamar kecil, aturlah ambalan dengan format memanjang ke samping, jangan menempatkannya dari atas ke bawah. Kamu bisa menyimpan ambalan dengan cara menempel di dinding kamar paling ujung atau tengah-tengah. Jangan menempatkannya di semua sisi, karena hal ini malah akan membuat kamar terlihat lebih sempit.

  1. Gunakan Sprei dan Bedcover Bermotif

Menggunakan sprei dan bedcover bermotif bisa jadi salah satu cara bagaimana mendekor kamar kecil kamu. Motif yang terdapat pada sprei serta bed cover dapat membuat kamar kamu yang ala kadarnya itu terasa lebih besar dan menarik. Kintakun Collections memiliki berbagai macam sprei dan bedcover yang bisa kamu lihat di sini. Termasuk di antaranya adalah seri Kintakun Luxury, D’Luxe, serta Beglance. Sesuaikan saja setiap motif yang dihadirkan dengan karakteristik kamu. Pilihan motifnya dijamin bikin kamar kamu lebih cantik dan juga membuatnya terkesan lebih besar.

 

Sumber: Dekoruma

-49%
Rp 175,000 Rp 89,900

Hemat Rp 85,100

-65%
-49%
Rp 78,000 Rp 42,000

Hemat Rp 36,000

-46%
Rp 250,000 Rp 135,000

Hemat Rp 115,000

-50%
Rp 260,000 Rp 129,900

Hemat Rp 130,100

-66%
Rp 310,000 Rp 105,000

Hemat Rp 205,000

-66%
Rp 318,000 Rp 108,000

Hemat Rp 210,000

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

20 + 8 =